Bhumi Arpana merupakan acara Peta Bumi 2025 sebagai bentuk pengabdian kepada masyarakat berupa kegiatan kolaboratif yang melibatkan berbagai komponen dalam upaya meningkatkan kepedulian terhadap perubahan iklim serta memberikan dampak jangka panjang, tidak hanya bagi generasi sekarang tetapi juga untuk masa depan. Kegiatan ini dilaksanakan sebagai bentuk pelaksanaan poin SDGs yang ke 13 berupa penanganan perubahan iklim. Kegiatan ini dilaksanakan dengan sosialisasi pentingnya menjaga lingkungan serta pelaksanaan penanaman pohon di daerah Purbalingga yang melibatkan panitia Peta Bumi, peserta GOC serta masyarakat umum dan bekerja sama dengan berbagai pihak. Kegiatan ini bertemakan “Instilling Harmony for the Future”.
Pada tahun ini HMTG “dr.Bumi” UNSOED telah mencapai usia ke-19 tahun yang akan dirayakan melalui acara PETA BUMI 2025 (Perayaan Tahunan “dr.Bumi” 2025). Kegiatan PETA BUMI 2025 bertemakan “Empowering Geoscientists for Enchancing Capabilities to Optimize Natural Resource Potential.”